Cara Memblokir Grup WhatsApp

Cara Memblokir Grup WhatsApp – Bagaimanakah cara memblokir grup WhatsApp? Ya, chat grup menjadi fitur yang banyak digunakan oleh komunitas tertentu. Namun kadang ada saja yang iseng memasukkan nomor orang lain ke grup tidak jelas. Itulah mengapa melakukan pemblokiran sangatlah ampuh.

Daftar Isi

Alasan Perlunya Memblokir Grup WA Sementara

WhatsApp sebagai platform chat memiliki berbagai fitur canggih, salah satunya adalah chat grup. Di mana fitur ini memungkinkan pesan diterima oleh banyak orang sekaligus. Jadi, grup dalam konteks WhatsApp adalah kontak atau nomor yang tergabung dalam satu lingkup.

Biasanya adanya grup ini untuk menjaga pertemanan atau kemaslahatan bersama. Misalnya ada grup kelas, grup keluarga, organisasi, dan sebagainya. Manfaatnya agar setiap orang mengetahui informasi yang sama.

Meski begitu terkadang ada orang yang memang secara random memasukkan nomor ke grup chat. Padahal di situ bukanlah kelompoknya. Apalagi banyaknya grup juga akan membuat chat makin memakan ruang penyimpanan.

Cara Memblokir Grup WA Sementara

Ringkasnya ada dua cara ampuh untuk melakukan blokir pada grup WhatsApp Original atau WhatsApp Mod agar tidak pernah masuk kembali. Pertama dengan memblokir admin, yang kedua adalah keluar dari grup tersebut.

1. Memblokir Admin Grup WhatsApp

Berada di dalam grup yang bukan berasal dari komunitas sendiri memang kurang nyaman. Apalagi jika pembahasannya tidak jelas arahnya kemana. Tentunya hal itu hanya akan memenuhi pemberitahuan chat.

Terkadang saat sudah keluar dari grup pun, admin terus memasukkan nomer Anda ke dalamnya. Hal itu tentu sangat mengganggu kenyamanan. Apalagi jika harus menerima chat sebegitu banyak dari setiap nomor. Bagaimana cara mengatasinya? Lakukan cara jitu ini!

  • Buka aplikasi WhatsApp
  • Masuk ke grup yang mungkin mengganggu
  • Buka detailnya dengan klik nama bagian atas
  • Cari admin grup tersebut dengan scroll ke bawah
  • Klik kontak dengan label admin
  • Klik opsi “Chat dengan…”
  • Buka profil nomor admin
    Memblokir Admin Grup WhatsApp
  • Scroll ke bawah untuk temukan opsi blokir
  • klik Blokir sekali lagi untuk mengkomfirmasi
    Memblokir Admin Grup WhatsApp komfirmasi
  • Selesai

Kini Admin tidak akan bisa mengundang atau memasukkan pengguna ke grup tersebut sampai blokir dibuka. Cara ini sangat efektif bagi mereka yang sering menerima undangan tidak jelas.

2. Keluar Grup WhatsApp

Keluar Grup WhatsApp

Bagi yang telah berhasil blokir nomor admin, kini saatnya keluar dari grup tersebut. Pasalnya dengan memblokir nomor saja tidak serta merta membuat Anda keluar dari grup. Hanya saja admin terkait tidak akan dapat mengirim pesan.

Cara keluar grup WhatsApp terbilang mudah. Cukup dengan masuk ke grup lalu cari opsi pemblokiran. Supaya lebih jelas coba perhatikan cara rinci berikut.

  • Buka aplikasi WhatsApp
  • Masuk ke chat grup
  • Klik ikon titik tiga di pojok kanan atas
  • Klik Lainnya
  • Pilih Keluar dari grup
  • Klik Keluar sebagai penegasan

Kini pengguna telah berhasil keluar dari grup dan tidak akan bisa mengirim apapun di komunitas tersebut. Kemungkinan masuk kembali pun semakin kecil atau bahkan tidak ada sama sekali sebab admin sudah terblokir.

Selain itu keluar grup pun menjadi lebih aman sebab admin tidak akan menerima pemberitahuan tersebut. Jika ingin masuk kembali ke grup cukup dengan membuka blokir dan minta admin memasukkan Anda kembali.

Membuka Blokiran Whatsapp

Membuka Blokiran Whatsapp

Memilih untuk memblokir admin memang cara yang terbilang ekstrim. Pasalnya baik pemblokir maupun yang diblokir tidak akan bisa berkirim pesan. Baik itu teks, video, maupun gambar. Kecuali jika blokiran telah terbuka, maka keduanya dapat berkomunikasi seperti sediakala.

Jika telah mengetahui cara blokir nomor WhatsApp, tentu juga harus mengerti bagaimana cara membukanya. Hal itu akan sangat berguna jika nantinya ingin masuk kembali ke grup tersebut.

  • Buka aplikasi WhatsApp
  • Klik titik tiga bagian kanan atas
  • Pilih opsi Setelan
  • Klik Akun lalu pilih Privasi
  • Scroll lalu pilih Kontak terblokir
  • Buka blokir kontak WhatsApp

Cara Memblokir Grup WA Tanpa Harus Keluar

Cara Memblokir Grup WA Tanpa Harus Keluar

Tidak ingin pemberitahuan penuh dengan notifikasi chat grup? Tenang saja ada cara jitu selain blokir admin dan keluar grup. Terlebih lagi pengguna bisa memilih opsi berapa lama pemberitahuan akan diblokir. Alternatif semacam ini biasa disebut dengan bisukan.

Di mana pengguna yang telah membisukan chat grup tidak akan menerima notifikasi pesan masuk. Meski begitu mereka tetap bisa melihat dan mengirim pesan ke komunitas tersebut. Cara ini sangat efektif supaya tidak banyak pemberitahuan yang bermunculan.

  • Buka WhatsApp
  • Tekan lama pada grub yang akan dibisukan
  • Akan muncul beberapa opsi di bagian atas
  • Pilih ikon speaker untuk membisukan pemberitahuan
  • Pilih rentang waktu pemblokiran notifikasi
  • Klik Ok

Jika cara tersebut telah selesai maka pengguna tidak akan mendapatkan pemberitahuan. Meski begitu mereka tetap bisa menerima pesan masuk dari kelompok tersebut. Cara memblokir grup WhatsApp seperti ini sangat efektif bagi mereka yang tidak enak untuk keluar grup.

Baca Juga: Cara Mengatasi WhatsApp yang diblokir

Efek Memblokir Whatsapp Orang

Efek Memblokir Whatsapp Orang

Memblokir nomor WhatsApp memang sangat mudah. Meski begitu ada resiko yang harus diterima oleh kedua belah pihak. Baik itu pelaku maupun sasaran pemblokiran. Di beberapa kondisi cara ini juga terbilang dapat merugikan.

  • Tidak Dapat Mengirim Pesan

Kontak yang telah terblokir tidak akan bisa menerima pesan apapun. Baik berupa teks maupun file lainnya. Itulah memgapa koneksi benar-benar akan terputus saat cara ini dilakukan.  Berkirim pesan yang mungkin penting pun akan terhambat

Supaya dapat mengirim pesan pengguna harus membuka blokir terlebih dahulu. Opsi buka blokir akan muncul otomatis saat akan mengirim pesan. Jadi pengguna tidak harus pergi ke setelan untuk membatalkannya.

  • Tidak Dapat Menerima Pesan

Selain tidak dapat mengirim pesan pengguna juga tidak akan mendapat pemberitahuan apapun dari mereka yang kontaknya terblokir. Pesan yang dikirim tidak akan pernah sampai, sehingga tanda yang muncul hanya centang satu.

Meski sudah membuka blokir pun pesan yang dikirim saat kontak terblokir tidak akan masuk. Hal ini tentu akan sangat merugikan apabila ternyata pesan tersebut sifatnya sangat penting. Masih yakin lakukan pemblokiran?

  • Tidak Bisa Saling Lihat Status

Sudah menjadi rahasia umum bahwa kontak terblokir tidak akan bisa menerima pembaruan status satu sama lain. Itu artinya keduanya akan kehilangan kontak. Ini sudah menjadi resiko bagi pelaku. Supaya bisa melihat status atau postingannya tentu harus buka blokir lebih dulu.

  • Tidak Bisa Mengetahui Last Seen

Terakhir keduanya tidak akan bisa mengetahui last seen atau terakhir dilihat. Jadi semua akses akan tertutup. Bahkan pihak yang diblokir tidak bisa melihat foto profil Anda. Itulah mengapa cara tersebut terbilang beresiko.

Keempat resiko di atas akan dialami oleh mereka yang memutuskan untuk memblokir kontak. Jika ingin lebih aman cukup dengan membisukan pemberitahuan saja. Caranya sudah tertulis di atas secara rinci, sehingga semua efek sebelumnya tidak akan Anda alami.

Baca Juga: Spam Chat WhatsApp

Tidak ingin masuk grup yang bukan dari circle sendiri? Lakukan cara memblokir grup WhatsApp di atas supaya notifikasi tidak muncul. Bagi yang ingin aman bisa pilih opsi bisukan. Namun yang merasa sangat terganggu dapat lakukan blokir admin atau keluar grup.

5/5 - (8 votes)
Bagikan:

Leave a Comment